Gol Telat Sanchez Selamatkan Inter Dari Kekalahan

Inter Milan terhindar dari kekalahan ketika berkunjung ke markas Torino dalam lanjutan Serie A pekan ke-29 yang digelar Senin, 14 Maret 2022, dini hari tadi.

Alexis Sanchez mencetak gol di masa injury time untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1, yang membuat inter terhindar dari kekalahan.

Dalam pertandingan yang digelar di stadion Olimpico Turin ini Nerazzurri sejatinya tampil sangat baik dan menguasai 56 persen ball possession, membuat 13 attempts, 6 di antaranya on target.

Namun Torino berhasil memimpin duluan berkat gol Bremer pada menit ke-12 sebelum disamakan oleh gol Sanchez di menit ke-90+3.

Hasil mengecewakan ini membuat pasukan Simone Inzaghi tergusur ke posisi ke-3 klasemen sementara Serie A dengan raihan 59 poin dari 28 laga, atau tertinggal empat angka dari AC Milan di puncak klasmen.

Adapun di posisi ke-2 ditempati oleh Napoli dengan torehan 60 poin. Juventus juga terus menguntit di posisi keempat dengan hanya selisih tiga poin dari Inter.

Berikut susunan kedua tim:

TORINO (3-4-2-1): 1 Berisha; 26 Djidji (5 Izzo, 51), 3 Bremer, 99 Buongiorno (13 Rodriguez, 76); 17 Singo (15 Ansaldi, 76), 10 Lukic (28 Ricci, 82), 38 Mandragora, 27 Vojvoda; 4 Pobega, 14 Brekalo; 9 Belotti (19 Sanabria, 82).

INTER (3-5-2): 1 Handanovic; 37 Skriniar, 13 Ranocchia, 95 Bastoni (32 Dimarco, 46); 36 Darmian, 23 Barella, 8 Vecino (22 Vidal, 68), 20 Calhanoglu (19 Correa, 76), 14 Perisic (18 Gosens, 46); 9 Dzeko, 10 Lautaro (7 Sanchez, 68).

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*