Peluang Firmino ke Inter Tergantung Masa Depan Romelu Lukaku

Penyerang Liverpool, Roberto Firmino berpeluang didatangkan Inter Milan dengan status bebas transfer pada bursa transfer musim panas mendatang. Akan tetapi itu semua tergantung pada masa depan Romelu Lukaku.

Andai Lukaku tidak mampu meyakinkan Inter untuk memperpanjang masa peminjamannya maka I Nerazzurri siap bergerak memboyong Firmino ke Italia sebagai pengganti pemain asal Belgia tersebut.

Saat ini ada banyak spekulasi mengenai masa depan Firmino. Maklum, kontrak sang penyerang di Liverpool habis di musim panas nanti.

Seperti diberitakan Gazzetta dello Sport, bahwa striker asal Brasil itu semakin mungkin untuk berpisah dengan Liverpool pada bulan Juni dengan status bebas transfer, setelah 8 musim bersama.

Dia tampaknya ditakdirkan untuk melanjutkan kariernya di tempat lain. Statusnya sebagai agen bebas pastinya akan memikat banyak klub top Eropa, termasuk Nerazzurri, yang dipaksa untuk mencari pemain gratis, mengingat kesulitan ekonomi yang mereka alami.

Inter terpaksa mengambil jalan sempit di pasar, di mana mereka harus bekerja dengan imajinasi tinggi untuk mengubah krisis menjadi peluang.

Impian Nerazzurri untuk memperkuat serangan musim depan adalah seorang penyerang tengah yang berpotensi mengakhiri pengalaman gemilangnya di Liverpool, yakni Roberto Firmino yang akan tersedia secara cuma-cuma.

Nerazzurri sangat menyukainya, tetapi perekrutannya akan terjadi jika Lukaku gagal memulihkan performanya selama sisa musim ini.

Musim ini kesepakatan pinjaman Lukaku menelan biaya total sekitar 20 juta Euro, yang terdiri atas gaji kotor dan biaya pinjaman berbayar dari Chelsea sebesar 8 juta Euro plus bonus.

Sembari menunggu untuk memutuskan apa yang harus dilakukan terhadap masa depan Lukaku, Inter pun mulai melakukan beberapa perhitungan untuk dapat mengontrak Firmino.

Firmino sekarang mengantongi gaji bersih sekitar 10 juta euro per musim di Liverpool, angka yang tentunya diluar jangkauan anggaran gaji Inter.

Namun, jika Firmino menyetujui gaji bersih sekitar 8 juta per musim, maka pengeluaran kotornya lebih rendah daripada mempertahankan Lukaku, mengingat setiap perpanjangan pinjaman tidak bisa lebih murah, mengingat The Blues harus menjamin biaya amortisasi tahunan.

Jadi singkatnya, dengan mendatangkan Firminho sebagai pengganti Lukaku setidaknya membantu klub dalam penghematan klub yang tentu saja tidak mengecewakan Presiden Steven Zhang.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*