Lautaro Tegaskan Tak iri dengan Mbappé, Haaland, dan Lewandowski

Lautaro Martinez menegaskan bahwa dirinya ‘tidak perlu iri’ dengan striker top seperti Kylian Mbappé, Erling Haaland, dan Robert Lewandowski, karena ia telah memenangkan banyak trofi bersama Inter Milan dan menorehkan prestasi individu yang ciamik.

Kapten Nerazzurri itu merilis sebuah wawancara panjang dengan Gazzetta, berbicara tentang rencananya di masa depan dan kampanye Inter dalam meraih gelar Scudetto.

Salah Satu pertanyaan adalah tentang striker top lainnya yang lebih mendapat sorotan seperti Mbappé, Haaland, Lewandowski, dan apakah ia merasakan level yang setara dengan mereka.

“Ya, saya tidak perlu iri, angka dan trofi mengatakan demikian,” ujar Lautaro, seperti dilansir Football-Italia.

“Saya harus terus bekerja keras dengan tanggung jawab, seperti yang diajarkan ayah saya, tetapi saya bisa duduk di meja yang sama dengan para striker hebat ini,”

Lautaro Martinez adalah pencetak gol terbanyak Inter musim ini sekaligus Capocannoniere Serie A.

Pemain berusia 26 tahun ini telah membukukan 27 gol dalam 44 penampilan di semua kompetisi.

Kontraknya di Inter akan habis pada Juni 2026 namun manajemen klub berharap bisa segera mencapai kesepakatan untuk memperpanjang masa tinggalnya di Stadio Meazza.

Dalam wawancara yang sama, Lautaro ingin segera menekan kontrak baru meskipun masalah kepemilikan Inter mungkin memperlambat negosiasi.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*