Bologna Segera Putuskan Masa Depan Orsolini di Tengah Minat Inter dan Lazio

Bologna segera putuskan masa depan Riccardo Orsolini yang kontraknya saat ini hanya tersisa sekitar setahun lagi di tengah minat dari Inter Milan.

Bologna berharap bisa memperpanjang kontrak pemain sayap berusia 26 tahun tersebut atau terpaksa menguangkannya di musim panas 2023 ini jika ia menolak tawaran perpanjangan kontrak.

Sebagaimana dilansir Gazzetta dello Sport, Bologna akan berusaha meyakinkan Orsolini untuk menambah masa tinggalnya di Rossoblu dengan menyetujui kesepakatan baru yang akan berjalan hingga 2026.

Jika sang pemain menolak, maka Bologna akan menjualnya di musim panas ini untuk menghindari kehilangannya dengan status bebas transfer pada musim panas tahun depan ketika kontraknya berakhir.

Orsolini tidak kekurangan peminat, dengan Inter bergabung bersama Lazio dalam perburuan tanda tangannya karena pelatih Maurizio Sarri sangat menyukainya saat melatih Juventus.

Sementara itu, ia juga dilaporkan memiliki opsi di Spanyol, dengan klub La Liga, Espanyol dan Sevilla telah melacaknya, dan minat lain juga datang dari klub-klub Bundesliga Jerman.

Inter Milan sendiri mengincar Orsolini sebagai kemungkinan pengganti Joaquin Correa untuk musim depan.

Orsolini bergabung dari Juventus ke Bologna sejak 2018 dengan status pinjaman. Kemudian, Orsolini akhirnya dipermanenkan Bologna pada tahun 2019, dan menandatangi kontrak berdurasi 5 tahun dengan Rossoblu.

Orsolini tampil luar biasa sejauh musim ini, dengan mencetak 10 gol dan menyumbang 3 assist dalam 30 penampilannya di semua ajang.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*