Cetak Gol Lawan Sassuolo, Sensi: Debut Yang Sempurna

Gelandang Inter Milan, Stefano Sensi sangat senang setelah berhasil mencetak gol perdananya bersama Sampdoria dengan status pinjaman.

Gol debut ini dicetak oleh Sensi kala Sampdoria menjamu Sassuolo dalam lanjutan Serie A pekan ke-24 (06/2/22) di stadion Luigi Ferraris.

Gol ini sekaligus membantu mengantarkan kemenangan Il Samp atas mantan timnya, Sassuolo dengan skor telak 4-0.

Tiga gol lainnya dicetak oleh Francesco Caputo di menit ke-5, Andrea Conti di menit ke-63, dan Antonio Candreva di menit ke-90+10 melalui penalty.

Disisi lain, berkat kehadiran Sensi, permainan Sampdoria menjadi lebih hidup dan tampil lebih menyerang.

Dia adalah gelandang kreatif yang sangat mempengaruhi permainan tim, yang telah dia tunjukkan sebelum diterpa cedera di awal-awal debutnya bersama Nerazzurri asuhan Antonio Conte.

Sensi memutuskan untuk pindah ke Sampdoria dengan status pinjaman hingga akhir musim ini demi bisa membangun kembali kariernya usai cedera.

Setelah resmi pindah, sang gelandang tak butuh waktu lama untuk membuat dampak dengan mencetak gol di laga debutnya bersama Blucerchiati.

Dalam sesi wawancara dengan DAZN setelah pertandingan, pemain berusia 26 tahun itu mengungkapkan kebahagiaannya setelah sukses mencetak gol dan mampu menampilkan kelasnya sebagai gelandang top:

“Saya melihat Sampdoria sebagai tempat bagi saya untuk lepas landas. Saya sangat ingin bermain dan klub ini sempurna untuk saya,” ujar Sensi pasca laga.

“Ini adalah debut yang sempurna bagi saya. Saya senang telah mencetak gol karena saya sudah jarang melakukannya, tetapi di atas semua itu kemenangan tim adalah yang paling penting.”

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*