Dumfries Kemungkinan Lakoni Debut Sebagai Starter Saat Laga Inter Melawan Bologna

Bek sayap baru Inter Milan, Denzel Dumfries kemungkinan baru bisa melakoni debutnya sebagai starter bersama Nerazzurri saat melawan Bologna, di laga giornata ke-4 Serie A pada 18 September.

Seperti yang dilaporkan oleh Corriere dello Sport, bahwa pemain berusia 25 tahun itu secara perlahan-lahan melakukan adaptasi di tim, dan pelatih Simone Inzaghi rencananya akan memainkannya sebagai starter saat melawan tim Rossoblu.

Dumfries hanya bermain selama beberapa menit untuk Nerazzurri sejak tiba dari PSV, di mana ia tampil sebagai pemain pengganti di laga pembuka melawan Genoa, dan ia bahkan tidak tampil sama sekali di laga pekan ke-2 kontra Hellas Verona.

Pemain timnas Belanda itu masih berupaya untuk mencapai kebugaran puncaknya, dan sementara itu Inzaghi tidak ingin terburu-buru untuk mendorongnya beraksi, jadi dia tidak mungkin tampil sejak menit awal saat melawan Sampdoria dan Real Madrid.

Namun, pertandingan melawan Bologna tampaknya akan menjadi kesempatan awal bagi sang pemain untuk tumbuh menjadi pemain kunci baru di sektor bek sayap kanan..

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*