Frattesi dan Sanchez Kemungkinan Starter Vs Real Sociedad

Gelandang Inter Milan, Davide Frattesi dan penyerang Alexis Sanchez kemungkinan besar akan menjadi starter saat melawan Real Sociedad di Liga Champions.

Seperti yang diprediksi Corriere dello Sport, bahwa kedua pemain tersebut akan masuk starting XI Nerazzurri dalam pertandingan pamungkas grup D Liga Champions melawan Sociedad pada Rabu, 13 Desember 2023, pukul 03:00 WIB.

Inter dan Real Sociedad sudah memastikan diri lolos ke babak 16 besar.

Kedua tim sama-sama mengumpulkan 11 poin, namun mengingat Real Sociedad unggul selisih gol secara keseluruhan, maka Inter membutuhkan kemenangan untuk bisa lolos sebagai juara Grup.

Pelatih Nerazzurri, Simone Inzaghi harus memutuskan siapa yang bakal memulai melawan Sociedad.

Meski dengan waktu istirahat yang terbatas setelah tampil melawan Udinese, Inzaghi punya banyak opsi yang tersedia di skuad.

Salah satu pemain yang tidak memulai melawan Udinese kemarin adalah Davide Frattesi.

Mantan pemain Sassuolo itu bahkan tidak masuk sebagai pemain pengganti. Inzaghi lebih memilih untuk memasukkan Stefano Sensi di babak kedua.

Namun, usai pertandingan, sang pelatih menegaskan bahwa Frattesi akan dimainkan sebagai starter melawan La Real.

Frattesi akan menggantikan salah satu dari Nicolo Barella atau Henrikh Mkhitaryan di lini tengah.

Sedangkan Alexis Sanchez akan menggantikan Marcus Thuram di lineup. Artinya, dia akan memimpin lini depan bersama Lautaro Martinez.

Di lini pertahanan, Yann Bisseck bakal mempertahankan tempatnya setelah tampil impresif melawan Udinese.

Kemudian, di sayap kanan, Inzaghi akan memilih antara Matteo Darmian atau Juan Cuadrado sebagai starter.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*