Site icon Inter Milan

Inter dibekuk Villareal, Inzaghi Kritik Lini Pertahanan Timnya

Inter Milan kembali menuai hasil negatif dalam pertandingan uji coba pramusim. Nerazzurri kalah telak 2-4 dari Villareal di Stadio Adriatico, Pescara, pada Minggu (7/8/22) dini hari WIB.

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi pun merespons kekalahan ini. Menurutnya, timnya masih memiliki pekerjaan rumah yang mesti diperbaiki, terutama kinerja lini pertahanan yang tidak maksimal.

Sebagaimana diketahui, pertandingan antara kedua tim berlangsung sangat sengit. Meski begitu, Villareal mampu menang dan mencetak banyak gol meski Inter unggul dalam penguasaan bola disepanjang laga.

Inter hanya mampu menorehkan dua gol ke gawang Villarreal melalui Romelu Lukaku pada menit ke-36’ dan Danilo D’Ambrosio (66’). Sedangkan Villareal sukses membukukan empat gol yang masing-masing didapat lewat dua gol Alfonso Pedraza (29’ dan 48’), Francis Coquelin (43’) dan Nicolas Jackson (81’).

Dalam sesi wawancara setelah pertandingan, sang pelatih, Simone Inzaghi memberikan pemikirannya terkait jalannya pertandingan dan merasa ada beberapa pekerjaan rumah yang mesti diperbaiki.

“Ini adalah pertandingan yang menuntut, sama seperti pertandingan lain yang kami mainkan. Kami merasa bahwa tim kami dalam kondisi yang baik, tetapi kami masih memiliki pekerjaan rumah yang harus diperbaiki,” ujar Inzaghi kepada Inter TV.

“Kami melakukan pekerjaan dengan baik, Skriniar memulai untuk pertama kalinya. Brozovic absen karena cedera ringan tetapi kami berharap dia akan kembali pulih pada hari Sabtu,”

“Malam ini kami tampil bagus dalam fase penguasaan bola, dan sekarang kami semakin dekat dengan hari Sabtu di mana kami berharap untuk membuat debut musim kami dengan cara terbaik,”

Inzaghi kemudian mengkritik lini pertahanan Inter Milan yang terlalu mudah ditembus oleh pemain lawan.

“Kami tahu bahwa ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Kami menunjukkan banyak hal positif, tetapi kami harus melakukan yang lebih baik dalam fase bertahan,”

“Mereka mampu mencapai area penalti kami hingga lima kali dan mencetak empat gol. Ini adalah sesuatu yang harus kami analisis. Kami bermain melawan tim yang mencapai babak semifinal Liga Champions dan berada di depan kami dalam persiapan mereka, jadi kami masih terus bekerja keras.”

Exit mobile version