Inter Segera Resmikan Pelatih Kiper Baru, Gianluca Spinelli

Inter Milan telah merekrut pelatih penjaga gawang Paris Saint Germain, Gianluca Spinelli sebagai pengganti Adriano Bonaiuti.

Corriere dello Sport melaporkan bahwa Inter segera mengumumkan bergabungnya Gianluca Spinelli sebagai pelatih kiper baru mereka.

Bonaiuti telah menjadi pelatih penjaga gawang Inter sejak tahun 2013, bekerja dengan kapten Samir Handanovic selama periode tersebut.

Namun, Hananovic bukan lagi sebagai kiper pilihan pertama Nerazzurri dan kontraknya telah berakhir pada 30 Juni 2023.

Selain itu, bakal terjadi perubahan besar di pos penjaga gawang Inter di musim panas ini.

Jika Onana pergi, maka Inter kemungkinan akan merekrut salah Satu dari Anatoliy Trubin dari Shakhtar Donetsk, Giorgi Mamardashvili dari Valencia, atau Marco Carnesecchi dari Atalanta sebagai penggantinya.

Siapa pun penjaga gawang pilihan pertama musim depan akan dilatih oleh pelatih kiper baru, Gianluca Spinelli.

Spinelli memiliki hubungan dengan mantan pelatih Inter, Antonio Conte saat menangani timnas Italia antara 2014 dan 2016.

Kemudian ia mengikuti Conte ke Chelsea antara 2016 dan 2018, dengan membantu mereka menjuarai Liga Premier Inggris di musim pertamanya.

Saat Conte meninggalkan The Blues pada akhir musim 2017-18, Spinelli pun ikut hengkang, meski ia memilih untuk bergabung dengan PSG.

Kontrak Spinelli dengan PSG pun telah berakhir, dan Inter menjadi klub yang telah memanfaatkan peluang untuk mengontrak pelatih berpengalaman tersebut.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*