Site icon Inter Milan

Inter Tak Berniat Tampung Cristiano Ronaldo Di Tengah Rumor Kepindahan Dari Man. United

Cristiano Ronaldo dikabarkan segera mengucapkan salam perpisahan dengan Manchester United. Bintang asal Portugal itu diperkirakan bakal angkat kaki dari Old Trafford di jendela transfer Januari mendatang.

Rumor kepindahan Ronaldo dari Setan Merah kian santer terdengar setelah ia mengkritik sejumlah petinggi klub hingga menyebut pengkhianat saat melakukan sesi wawancara kontroversial bersama Piers Morgan.

Akibat dari komentar pedas tersebut membuat manajemen klub murka dan dapat mengakhiri kontrak Ronaldo. Jadi kemungkinan dia bisa didapatkan secara gratis pada awal 2023 nanti.

Ada sejumlah klub Serie A yang berpotensi menampung peraih Ballon d’Or lima kali itu, namun Inter Milan tidak termasuk diantaranya.

Hal ini diklaim oleh SportMediaset, bahwa Nerazzurri tidak termasuk salah satu klub yang tertarik mengamankan tanda tangan pemain berusia 37 tahun itu meski dia meninggalkan United.

Jika United pada akhirnya mengambil keputusan untuk mengakhiri kontrak pemain berusia 37 tahun itu, maka dia pastinya akan tersedia dengan status bebas transfer.

Menurut Mediaset, Roma dan Napoli termasuk diantara tim yang tertarik, namun Inter tidak tertarik sama sekali meski ada rumor yang menyebut jika Inter ikut memantau situasinya.

Ronaldo diyakini lebih memprioritaskan bertahan di Liga Premier Inggris ketimbang kembali ke Italia, dan Chelsea menjadi yang terfavorit untuk mendapatkan servisnya.

Exit mobile version