Inter Tinggal Selangkah Lagi Rampungkan Transfer Kiper Pilihan Ketiga

Inter Milan dikabarkan hanya tinggal selangkah lagi merampungkan transfer kiper pilihan ketiga, Raffaele Di Gennaro sebagai pengganti Alex Cordaz.

Hal ini diklaim oleh Corriere dello Sport, bahwa pertemuan yang menentukan dengan Direktur Olahraga klubnya, Gubbio akan berlangsung besok.

Setelah kepergian Alex Cordaz yang kemudian bergabung dengan Marcelo Brozovic di Al-Nassr, Nerazzurri pun langsung mencari kiper pilihan ketiga yang baru.

Nerazzurri tidak menunggu lama untuk mengambil langkah menentukan untuk menggantikan kiper berusia 40 tahun itu.

Mereka telah mengidentifikasi kandidat untuk peran tersebut, dan hampir menyelesaikan penandatanganannya.

Sama seperti Cordaz, Raffaele Di Gennaro yang berusia 29 tahun juga merupakan jebolan akademi muda Inter.

Kiper yang saat ini memperkuat Gubio tersebut pertama kali tiba di sistem akademi muda Inter pada tahun 2002. Dia bertahan sebagai bagian dari klub hingga 2019, menjalani berbagai masa pinjaman saat memulai karir seniornya.

Selama musim 2018-19, Di Gennaro sempat menjadi bagian dari skuat tim senior Inter. Kala itu Dia menjadi kiper pilihan ketiga di belakang Samir Handanovic dan Daniele Padelli.

Di Gennaro bergabung dengan Gubbio pada musim panas lalu dari Pescara.

Inter siap untuk mengontraknya kembali sebagai pengganti Cordaz dalam peran kiper pilihan ketiga.

Menurut Il Messagero, Inter akan bertemu dengan Direktur Olahraga Gubbio, Davide Mignemi besok.

Dalam pertemuan itu, mereka bakal menyelesaikan kesepakatan untuk memboyongnya kembali ke Giuseppe Meazza.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*