Inzaghi: Pertandingan Luar Biasa Vs Porto, Para Pemain Pengganti Kunci Sukses

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi sangat senang dengan penampilan timnya dalam kemenangan 1-0 atas Porto di leg pertama babak 16 Besar Liga Champions 2022-23, pada Kamis (23/2/23) dini hari WIB.

Duel melawan Porto memang terbukti sangat rumit, dengan sang juara Portugal itu menampilkan performa pertahanan yang kuat mulai dari para bek hingga aksi heroik penjaga gawang mereka.

Ada beberapa peluang emas di babak pertama yang gagal dikonversikan menjadi gol oleh pemain Nerazzurri.

Pada akhirnya, dengan masuknya beberapa pemain cadangan Inter disertai dengan kartu merah untuk gelandang Porto, Otavio benar-benar mengubah corak pertandingan dan membuat Nerazzurri semakin menekan untuk menerobos pertahanan tim tamu.

“Kami memainkan pertandingan yang sangat baik melawan tim yang sangat kuat secara fisik,” kata Inzaghi setelah peluit akhir, seperti dilansir FCInterNews.

“Di babak pertama ada beberapa penyesalan atas peluang yang kami lewatkan, di babak kedua kami berisiko dari upaya serangan balik, dan kemudian pergantian pemain sangat membantu kami,”

“Kami ingin mendapatkan hasil yang lebih baik lagi, tetapi itu adalah pertandingan yang hebat,”

Ditanya tentang penampilan Lukaku dan Marcelo Brozovic dari bangku cadangan, Inzaghi menjawab:

“Semua orang yang masuk bermain dengan baik, termasuk Gosens dan Dumfries,”

“Kami benar-benar membutuhkan semua orang untuk memberikan kontribusi terbaik mereka mengingat banyaknya pertandingan yang akan kami jalani,”

Mengenai jalannya laga di babak pertama, Inzaghi mengatakan: “Kami seharusnya membangun penguasaan bola lebih cepat di fase pertama permainan,”

“Kemudian, kami juga mungkin harus meningkatkan kecepatan ketika lawan kami mulai menyerang dengan lebih intens, tetapi kami menciptakan banyak peluang dan sepantasnya untuk unggul di babak pertama.”

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*