Jelang Pengumuman, Pelatih Inter Milan Dukung Penuh Lautaro Martinez Menangkan Ballon d’Or 2024

Jadwal pengumuman pemenang Ballon d’Or edisi tahun 2024 sudah berada di depan mata, yakni pada hari Senin besok (28/10/2024).

Lokasi pengumumannya akan tetap digelar di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis, seperti edisi-edisi sebelumnya.

Sejumlah nama kandidat terkuat pemenangnya telah ramai dibahas sejumlah media, termasuk kapten Inter Milan, Lautaro Martinez, yang tampil luar biasa musim lalu.

Pelatih Nerazzurri, Simone Inzaghi mendukung penuh anak asuhnya itu memenangkan Ballon d’Or 2024.

Dalam sesi wawancara dengan Sky Sport Italia, Inzaghi menilai Lautaro pantas menyabet penghargaan individual paling bergengsi di dunia sepak bola tersebut.

Saat ditanya apakah menurutnya Lautaro layak memenangkan penghargaan tersebut, Inzaghi mengatakan:

“Ya tentu saja,” ujarnya.

“Lautaro harus terus melakukan apa yang telah dilakukannya sejauh ini selama perjalanannya di Inter.”

Lautaro telah menjalani musim yang spektakuler di klub maupun timnas Argentina.

Di Inter Milan, El Toro berperan besar mengantarkan timnya menjuarai Serie A musim lalu sekaligus menjadi top skor dengan torehan 24 gol.

Kemudian bersama timnas Argentina, ia juga sukses membawa negaranya jadi juara Copa America 2024, dengan mencetak gol di final melawan Kolombia.

Dia juga jadi top scorer di turnamen tersebut dengan mencetak Enam gol. Jadi, wajar jika nama Lautaro masuk dalam kandidat peraih Ballon d’Or.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*