Site icon Inter Milan

Juve vs Inter, Calhanoglu: Ini seperti Pertandingan Final Bagi Kami

Inter Milan akan menghadapi Juventus dalam laga lanjutan Serie A pekan ke-31 pada Senin, 4 April 2022 dini hari WIB. Nerazzurri wajib mengincar kemenangan jika mereka ingin terus bersaing dalam perburuan Scudetto musim ini.

Gelandang Inter, Hakan Calhanoglu sangat menyadari bahwa pertemuan dengan Bianconeri nanti bukan hal mudah bagi timnya. Pemain asal Turki itu bahkan melihat laga nanti seperti partai final bagi pasukan Simone Inzaghi karena sangat menentukan dalam perburuan gelar liga.

Kedua tim sama-sama bersaing ketat di klasemen Serie A. Inter ada di urutan ketiga dengan megnumpulkan 60 poin dari 29 laga. Mereka hanya unggul satu angka atas Juventus yang berada di tempat ke-4.

Adapun pemucak klasemen masih ditempati oleh AC Milan dengan raihan 66 poin. Mereka unggul 3 angka atas Napoli yang berada di urutan kedua, dan unggul 6 poin atas Nerazzurri.

Kekalahan dan hasil imbang melawan Juventus akan membuat Inter semakin tertinggal dalam perburuan Scudetto, meskipun masih memiliki satu pertandingan tunda.

Dalam sebuah wawancara dengan SportMediaset, pemain berusia 28 tahun itu menekankan bahwa kemenangan adalah satu-satunya pilihan agar tetap berada di jalur persaingan Scudetto.

“Bagi saya laga ini seperti final. Akan sulit tetapi kami harus melakukan segalanya untuk meraih Tiga poin,“ ujar Calhanoglu.

“Meski masih memiliki satu pertandingan di tangan, kami tahu perjuangan kami tetap sulit karena Milan melakukannya dengan sangat baik. Mereka berada di puncak dan setelah mereka ada Napoli. Pada hari Minggu (Senin dini hari WIB) kami akan memainkan pertandingan yang sangat penting.”

Exit mobile version