Site icon Inter Milan

Lukaku Kemungkinan Starter di Laga Inter Milan Vs Sampdoria (14/2/23)

Romelu Lukaku memiliki peluang bagus untuk menjadi starter di laga Inter Milan berikutnya melawan Sampdoria pada pekan ke-22 Serie A 2022/23.

Menurut Gazzetta.it, bahwa pemain Belgia itu menjadi favorit untuk diturunkan sebagai starter Vs Blucerchiati setelah menunjukkan performa positif di laga sebelumnya melawan Atalanta dan AC Milan.

Lukaku menjadi starter melawan Atalanta di perempat final Coppa Italia pada Awal Februari lalu, dan meski di babak pertama ia mengalami kesulitan, namun performanya semakin membaik di babak kedua.

Saat laga melawan Milan dalam derby kemarin, pemain berusia 29 tahun itu tidak menjadi starter karena pelatih lebih percaya pada Edin Dzeko dan Lautaro Martinez.

Namun, meski hanya tampil selama 20 menit Lukaku kembali menunjukkan penampilan positif dan bahkan mampu menciptakan sejumlah peluang bagi Inter.

Tanda-tanda positif dari penampilannya itu diyakini sudah cukup untuk meyakinkan Simone Inzaghi agar memainkannya sejak menit awal saat Inter bertandang ke Luigi Ferraris pada Selasa (14/2/23) dini hari WIB.

Seperti diketahui, masalah cedera otot dan hamstring benar-benar merusak kampanye Lukaku pada musim ini sejak memutuskan kembali dari Chelsea.

Dia berharap dapat mengembalikan performanya dan siap berpacu dengan waktu demi mencoba meyakinkan Inter Milan agar mempertahankannya pada musim depan.

Exit mobile version