Pelatih Benfica, Schmidt: Inter Pantas Menang Tapi Kami Harusnya Dapat Penalti

Pelatih Benfica, Roger Schmidt mengakui kekalahan timnya dengan skor 0-1 dari Inter Milan pada matchday ke-2 Grup D Liga Champions 2023/24 di Stadio Giuseppe Meazza, Rabu (4/10/23) dini hari WIB.

Kendati demikian, Schmidt mengklaim jika timnya layak mendapatkan satu penalti.

Menurutnya, gelandang Inter, Nicolò Barella melakukan pelanggaran terhadap Neres di kotak terlarang.

Gol tunggal Nerazzurri dicetak oleh Marcus Thuram pada menit ke-62.

Namun Inter bisa saja mencetak lebih banyak gol, mengingat banyak peluang yang mereka ciptakan, terutama dari Lautaro Martinez.

Berkomentar dalam konferensi pers setelah laga, pelatih Benfica, Schmidt mengatakan bahwa Inter pantas menang, tapi menyesalkan keputusan wasit yang tidak memberikan penalti kepada timnya.

“Selamat kepada Inter, mereka pantas menang dan menciptakan lebih banyak peluang,” ujar Schmidt, seperti dilansir Fcinter1908.it.

“Pada babak pertama kami memainkan pertandingan yang bagus, dan jelas ada penalti atas pelanggaran yang dilakukan Barella terhadap Neres,”

“Kemudian segalanya berubah, itu bisa terjadi saat Anda bermain melawan tim seperti Inter,”

“Kami kehilangan banyak penguasaan bola, namun pada akhirnya kami mampu bertahan berkat penampilan kiper. Kami mengakui kekalahan ini,”

“Ada fase-fase berbeda dalam sebuah pertandingan, normal bagi Inter untuk memberikan tekanan dan menciptakan peluang. Kami bisa memanfaatkan beberapa situasi dengan lebih baik di babak pertama, membuat keputusan yang lebih baik,”

“Namun setelah kebobolan dan cedera, kami memainkan pemain yang berbeda di lini depan. Bah mengalami masalah kaki, Di Maria mengalami masalah otot,”

“Saya pikir itu adalah kemenangan yang pantas, tetapi ceritanya bisa saja berbeda di babak pertama,”

Peluang tim Anda untuk lolos ke fase gugur?

“Kami bisa lolos dalam 4 pertandingan, takdir masih di tangan kami. Setiap pertandingan seperti final, dimulai dari San Sebastian (Real Sociedad),”

Bisakah Inter kembali melaju ke final Liga Champions?

“Saya pikir sangat sulit untuk mengatakannya sekarang. Mereka memiliki pelatih yang sama, banyak pemain penting dari musim lalu bertahan di skuad, dan pemain cadangan mereka juga bagus. Mereka hampir menjadi juara musim lalu. Mulai babak 16 besar kita bisa lihat siapa tim yang difavoritkan.”

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*