Site icon Inter Milan

Pelatih dan Direksi Inter Milan Gelar Rapat Bahas Target Striker

Pelatih dan Direksi Inter Milan kabarnya telah menggelar rapat untuk membahas sejumlah target striker di musim panas 2023 ini untuk penguatan lini serang.

Sebagaimana dilansir FCInterNews, Nerazzurri mengadakan pertemuan mendadak di pusat pelatihan klub kemarin. Sejumlah nama yang dibahas termasuk Folarin Balogun, Beto, Mehdi Taremi, dan Alvaro Morata.

Nerazzurri sudah mendapat batu sandungan besar berupa gagalnya mengamankan kesepakatan Gianluca Scamacca.

Penyerang Italia berusia 24 tahun itu akhirnya memutuskan untuk beralih ke Atalanta setelah Inter menghabiskan selama seminggu untuk bernegosiasi dengan West Ham United.

Oleh karena itu, direksi Nerazzurri pun harus memikirkan kembali strategi mereka.

Lautaro Martinez dan Marcus Thuram pastinya akan menjadi pemain kunci dalam serangan Inter musim depan.

Namun Inter masih butuh Satu penyerang lagi dan akan sesegera mungkin mendatangkannya.

Soal target serangan Inter, pertama ada penyerang Arsenal, Balogun.

Pemain internasional AS ini tentunya akan menjadi investasi yang menarik, baik untuk saat ini maupun di masa depan.

Namun, pertanyaan besarnya adalah apakah The Gunners bersedia menjual pemain berusia 22 tahun itu dengan harga yang sesuai dengan kisaran harga Inter.

Lalu, ada striker Udinese, Beto, yang bisa dibilang memiliki kemiripan karakter bermain dengan Scamacca.

Selanjutnya, Alvaro Morata dari Atletico Madrid yang tetap menjadi pilihan utama pelatih Inter, Simone Inzaghi.

Direktur Nerazzurri tampaknya enggan menggelontorkan dana yang signifikan untuk merekrut pemain seusia Morata.

Nama terakhir adalah Mehdi Taremi dari Porto.

Pemain internasional Iran berusia 31 tahun ini memang bukan menjadi target utama Inter, tapi dia tetap termasuk opsi yang menarik bagi mereka.

Jika semua target potensial lainnya akhirnya gagal didatangkan karena berbagai alasan, maka Nerazzurri dapat memutuskan Taremi sebagai pilihan yang paling logis.

Exit mobile version