Pelatih Inter, Inzaghi: Laga Sulit Lawan Genoa, Kami Akan Lakukan Rotasi

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi telah mengonfirmasi bakal melakukan beberapa perubahan pada starting XI timnya saat melawan Genoa dalam laga pekan ke-27 Serie A 2023/2024, Selasa (5/3/2024) dini hari WIB.

Sang pelatih berbicara kepada Inter TV menjelang pertandingan, seperti yang dilansir FCInterNews.

Di atas kertas Nerazzurri tentunya difavoritkan untuk meraih poin penuh di laga besok.

Inter sedang dalam performa luar biasa, memenangkan 11 pertandingan secara beruntun, memuncaki klasemen Serie A, dengan keunggulan 12 angka atas Juventus di posisi kedua.

Namun di saat yang sama, Nerazzurri tidak boleh meremehkan Genoa. Bagaimanapun, tim Liguria ini meraih hasil imbang yang pantas pada pertandingan sebelumnya melawan pasukan Simone Inzaghi di bulan Desember.

Jadi, Inter harus tetap tampil seperti biasanya, bersemangat dan menunjukkan kualitas terbaik mereka.

Mengenai komposisi pemainnya melawan Genoa besok, Inzaghi memastikan bakal melakukan rotasi dari laga sebelumnya.

“Akan ada beberapa perubahan. Beberapa rotasi,” ujar Inzaghi.

“Ada beberapa pemain yang absen, sayangnya kita telah melihat bahwa ketika kami memainkan banyak pertandingan, beberapa pemain malah cedera,”

“Tetapi pemain yang tersedia selalu memberi saya jawaban yang saya inginkan,”

“Ini akan menjadi pertandingan yang sulit,”

“Genoa adalah tim yang luar biasa,”

“Mereka mengumpulkan 33 poin. Mereka menjalani musim yang luar biasa,”

“Saya yakin dalam 12 pertandingan terakhir mereka hanya kalah dari Atalanta. Jadi, kami harus tetap aktif,”

“Mereka sangat bagus di kedua fase permainan. Jadi kami harus bersih secara teknis dan memainkan permainan seperti biasa,”

Mengenai rekor pertahanan Inter, Inzaghi mengatakan:

“Saya dan staf saya mencoba menanamkan prinsip permainan kami pada mereka,”

“Dan kemudian mereka melakukannya dengan sangat baik dalam mengeksekusinya.”

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*