Pelatih Italia Beberkan Alasan Tak Panggil Beberapa Pemain Inter Milan di Jeda Internasional

Pelatih tim nasional Italia, Luciano Spalletti memberikan penjelasan mengapa ia tak memanggil Tiga pemain Inter Milan, yakni Francesco Acerbi, Matteo Darmian, dan Nicolo Barella untuk tugas internasional pada September ini.

Seperti diketahui, pada pergelaran Euro 2024 lalu Inter menjadi penyumbang pemain paling banyak dengan Lima nama, yakni Barella, Alessandro Bastoni, Federico Dimarco, Davide Frattesi, dan Matteo Darmian.

Awalnya ada Enam pemain Inter yang dipanggil. Namun kemudian Acerbi dicoret dari skuad Azzurri karena cedera.

Namun, untuk jeda internasional bulan ini ceritanya agak berbeda.

Masih banyak perwakilan Inter di skuad Italia, yakni Bastoni, Dimarco, dan Frattesi yang telah menerima panggilan.

Namun, tidak ada nama Barella, Acerbi, dan Darmian di antara pemain yang Spalletti bawa untuk pertandingan Nations League mendatang melawan Prancis dan Israel.

Dalam kasus Barella, alasan ketidakhadiran pemain berusia 27 tahun ini adalah karena ia baru saja menjalani operasi kemarin untuk mengatasi sinusitis.

Prosedur itu dimaksudkan untuk membuat pernapasan sang gelandang lebih nyaman.

“Saya menunggu Barella tersedia untuk panggilan berikutnya,” kata Spalletti saat berbicara di konferensi pers, seperti dilansir FCInterNews.

“Saya telah berbicara dengan dokter tim Inter, Piero Volpi,”

“Mereka memahami mengapa operasi ini perlu dilakukan, dan merencanakannya di jeda internasional ini,”

“Saya sangat percaya pada Barella,”

“Ia mengalami beberapa kesulitan bernapas. Jadi, sangat bagus untuk mengatasinya sehingga ia berada dalam posisi untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya,”

Spalletti juga memberikan penjelasan mengapa Duo veteran Inter, yakni Acerbi dan Darmian, serta gelandang Arsenal, Jorginho tidak masuk dalam skuad Italia untuk jeda internasional kali ini.

“Akan mudah untuk memasukkan Acerbi sebagai bagian dari skuad,”

“Penampilannya sudah pasti,”

“Namun, kami memiliki kompetisi yang harus dimainkan dalam Dua tahun, jadi kami harus mendatangkan pemain baru,” jelas Spalletti.

“Untuk pemain yang berusia 27, 28, 30 tahun, Anda sudah tahu apa yang diharapkan dari mereka,”

“Namun, pemain berusia 20-22 tahun dapat berubah total jika Anda menaruh kepercayaan padanya dalam kompetisi yang belum pernah diikutinya,”

“Namun, yang jelas saya ingin pemain-pemain muda ini diuji. Dan kemudian kami akan mengevaluasi hasil yang mereka tunjukkan kepada kami.”

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*