Pelatih Kroasia, Dalic: Conte Berperan Dalam Peningkatan Performa Perisic & Brozovic

Pelatih Kroasia, Zlatko Dalic mengucapkan terima kasih kepada Antonio Conte atas kontribusi pentingnya dalam meningkatkan performa dua pemain kuncinya, Ivan Perisic dan Marcelo Brozovic selama menangani Inter Milan.

Brozovic telah membuat peningkatan kualitas yang signifikan di bawah pengawasan Conte, yang mampu memperkuat reputasinya sebagai gelandang tak tergantikan di Nerazzurri, begitu juga dengan Perisic, yang berhasil menemukan kembali performa terbaiknya, meski bermain dalam peran yang berbeda dari peran alaminya.

“Saya sangat menghormati hasil yang dibuat Conte, dia pemenang dan membawa kehidupan baru ke Inter,” kata Dalic kepada Gazzetta dello Sport.

“Conte telah menghidupkan kembali sistem 3-5-2; itu dianggap formasi lama tapi sekarang ini adalah pilihan yang bagus untuk banyak pelatih,”

“Dia sangat penting bagi Brozovic dan Perisic,”

“Ivan secara khusus bermain sangat bagus baik dalam menyerang maupun saat bertahan berkat arahan Conte. Perisic juga cerdas dan rela mengorbankan dirinya demi kebaikan tim,”

“Perisic telah membuktikan bahwa dia pantas berada di Inter sekarang,”

“Mungkin Ivan dan Conte pada awalnya tidak menemukan pemahaman yang sempurna, tetapi sekarang mereka bekerja sama dengan baik,”

Bagaimana dengan Brozovic?

“Salah satu kualitas terbaik Marcelo adalah fleksibilitasnya,”

“Dia bisa bermain di banyak posisi; Saya melihatnya sebagai gelandang bertahan karena dia memiliki kemampuan alami dalam hal merebut kembali bola, Dia sangat cerdas dan lihai dalam memainkan tempo,”

“Para pemain hebat selalu bisa bekerja sama, saya tidak terkejut para gelandang Inter saling melengkapi seperti ini.”

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*