Pelatih Turki, Kuntz: Inter Akan Menang Jika Calhanoglu Yang Eksekusi Penalti

Pelatih tim nasional Turki, Stefan Kuntz meyakini bahwa Inter Milan akan berhasil mengalahkan AC Milan jika Hakan Calhanoglu yang mengeksekusi kedua penalti yang diperoleh Inter dalam laga Derby Milan, Senin (8/11/21).

Calhanoglu menunjukkan kepercayaan diri yang tinggi di pertandingan pekan ke-12 Serie A melawan mantan timnya, AC Milan.

Ia dengan sangat meyakinkan berhasil mengeksekusi penalti pertama dimenit ke-11 untuk memberi keunggulan 1-0 buat Inter.

Akan tetapi, ketika tim Simone Inzaghi memperoleh penalti kedua, tanggung jawab untuk mengeksekusinya malah diberikan kepada Lautaro Martinez.

Arah sepakan striker asal Argentina itu dapat dibaca dengan sangat baik oleh kiper Milan, Ciprian Tatarusanu, sehingga Nerazzurri gagal menggandakan keunggulan mereka, dan akhirnaya harus puas bermain imbang 1-1 setelah De Vrij mencetak gol bunuh diri.

Saat berbicara dalam konferensi pers, sang pelatih turki mengatakan bahwa Calhanoglu adalah pemimpin tim di lapangan meskipun tidak terlalu vokal. Ia juga mengatakan bahwa jika gelandang berusia 27 tahun itu yang mengambil penalti kedua maka Nerazzurri tidak akan kehilangan 2 poin.

“Inter akan menang jika Hakan Calhanoglu yang mengambil penalti kedua di pertandingan tersebut,” ujar Stefan Kuntz.

“Hakan bukanlah pemain yang banyak bicara dan berteriak di lapangan. Tapi dia menunjukkan kepemimpinannya dengan sikapnya.”

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*