Sacchi Unggulkan Inter Milan Raih Scudetto Ketimbang AC Milan Pada Musim 2024-25

Pelatih legendaris Rossoneri, Arrigo Sacchi masih mengunggulkan Inter Milan menjuarai Liga Italia Serie A pada musim 2024-2025 ketimbang mantan timnya, AC Milan.

Hal ini disampaikannya dalam sesi wawancara dengan Gazzetta dello via FCInterNews, bahwa Nerazzurri masih menjadi favorit Scudetto musim depan.

Musim lalu, AC Milan finish di posisi kedua klasemen Serie A di belakang rival sekota mereka, Inter Milan yang sukses memenangkan Scudetto.

Namun faktanya, Inter Milan tidak mendapatkan persaingan berarti dari Milan atau rival lainnya.

Di akhir musim, keunggulan Nerazzurri di klasemen mencapai hampir 20 poin.

Dan yang lebih parah lagi, Inter memastikan gelar Serie A saat duel Derby melawan Milan. Itu adalah pertama kalinya terjadi di mana pemenang Scudetto ditentukan saat laga Derby.

Milan telah mengambil langkah signifikan untuk memperkuat skuad mereka selama jendela transfer musim panas 2024 ini.

Salah satunya adalah pengangkatan pelatih baru, Paulo Fonseca untuk menggantikan Stefano Pioli.

Selain itu, ada indikasi Milan serius ingin merombak skuadnya.

Rossoneri telah merekrut penyerang top, yakni Alvaro Morata dari Atletico Madrid sebagai pengganti Olivier Giroud.

Kabarnya, Milan juga ingin menambah amunisi baru untuk memperkuat lini tengah.

Namun, mantan pelatih Milan, Sacchi merasa Rossoneri masih belum mampu mengalahkan Inter dalam persaingan Scudetto musim depan.

“Kami bertanya pada diri sendiri, dan para fans berhak bertanya: Apakah Milan siap untuk mencita-citakan Scudetto?” ujar Sacchi.

“Kalau boleh jujur, saya masih yakin Inter lebih unggul dari mereka, setidaknya sedikit,”

“Karena mereka baru saja meraih gelar,”

“Dan karena mereka telah bekerja dengan pelatih yang sama dan kelompok pemain yang sama selama Tiga tahun,”

“Namun, saya yakin jika Rossoneri melakukan hal yang benar, maka mereka akan memiliki peluang,”

“Mereka bisa mencapai sesuatu yang luar biasa.”

1 Comment

  1. Dulu mr. Sacci selalu menyudutkan inter milan.. Sekarang jadi sadar bahwa inter milan punya kekuatan lebih di bandingkan dng ac milan / juventus.. Beda dng mr. Capello yg rasis kepada inter, dia mengeluarkan statment jelek ke INTER MILAN, provokasi agar inter jadi kacau

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*