Young Boys vs Inter Milan (24/10/24): Head to Head dan Prediksi Susunan Pemain

Inter Milan akan bertandang ke markas Young Boys di Stadion Wankdorf pada matchday 3 “league phase” Liga Champions 2024-2025.

Pertandingan Young Boys vs Inter Milan ini dijadwalkan kick-off pada Kamis, 24 Oktober 2024, pukul 02.00 WIB.

Inter Milan datang ke Swiss dengan performa solid, memenangkan Empat laga terakhir mereka di semua ajang.

Di sisi lain, Young Boys meskipun mengalami keterpurukan di awal musim, kini mulai bangkit dengan meraih kemenangan di akhir pekan lalu melawan Luzern di ajang Liga Super Swiss.

Selain itu, Young Boys bisa memberikan kejutan karena mereka bermain di kandang sendiri.

Inter diprediksi akan menguasai jalannya laga dengan dominasi penguasaan bola dan serangan yang lebih terstruktur.

Sedangkan Young Boys akan mengandalkan momen transisi cepat serangan balik dan dukungan dari suporter mereka untuk mengganggu ritme tim tamu.

Statistik menunjukkan bahwa kedua tim cenderung menghasilkan banyak gol sejauh musim ini, sehingga duel ini kemungkinan akan menarik dan bermain terbuka​.

Dengan performa dan kedalaman skuat yang lebih mumpuni, Inter Milan menjadi favorit kuat dalam duel ini, dengan peluang sekitar 73% untuk menang.

Head to Head Young Boys vs Inter

Pertandingan ini akan menjadi pertemuan pertama Young Boys dan Inter Milan karena mereka tak pernah bertemu sebelumnya.

5 Pertandingan Terakhir Young Boys

  • 19/10/24 Young Boys 2-1 Luzern (Liga Super League)
  • 06/10/24 Basel 1-0 Young Boys (Liga Super League)
  • 02/10/24 Barcelona 5-0 Young Boys (Liga Champions)
  • 29/09/24 Young Boys 0-1 Grasshoppers (Liga Super League)
  • 22/09/24 Winterthur 1-4 Young Boys (Liga Super League)

5 Pertandingan Terakhir Inter Milan

  • 21/10/24 AS Roma 0-1 Inter Milan (Serie A)
  • 06/10/24 Inter Milan 3-2 Torino (Serie A)
  • 02/10/24 Inter Milan 4-0 Red Star Belgrade (Liga Champions)
  • 28/09/24 Udinese 2-3 Inter Milan (Serie A)
  • 23/09/24 Inter Milan 1-2 AC Milan (Serie A)

Perkiraan Susunan Pemain Kedua Tim Versi Sky Sport Italia

YOUNG BOYS (4-4-2): Von Ballmoos; Blum, Camara, Benito, Hadjam; Ugrinic, Niasse, Lauper, Monteiro; Ganvoula, Itten.

Pelatih: Joel Magnin

INTER (3-5-2): Sommer; Pavard, De Vrij, Bisseck; Dumfries, Frattesi, Barella, Mkhitaryan, Carlos Augusto; Taremi, Arnautovic.

Pelatih: Simone Inzaghi

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*